Siapa Syeikh Abdul Qodir Jailani

Ustadz Khalid Basalamah

KOMENTAR ULAMA TENTANG SYAIKH ABDUL QODIR JAILANI

Para ulama memberikan pujian kepada Syaikh Abdul Qadir Jailani

Ibnu Rajab berkata, “Syaikh Abdul Qadir Jailani termasuk orang yang berpegang-teguh dengan sunnah dalam masalah-masalah yang berkaitan dengan sifat-sifat Allah, Qodar, dan semisalnya, bersungguh-sungguh dalam membantah orang yang menyelisihi perkara tersebut

Imam Ibnu Qudamah berkata, “Kami masuk Baghdad tahun 561 H. Ternyata Syaikh Abdul Qadir termasuk orang yang mencapai puncak kepemimpinan dalam ilmu, harta, fatwa dan amal disana. Penuntut ilmu tidak perlu lagi menuju kepada yang lainnya karena banyaknya ilmu, kesabaran terhadap penuntut ilmu, dan kelapangan dada pada diri beliau. Orangnya berpandangan jauh. Beliau telah mengumpulkan sifat-sifat yang bagus, dan keadaan yang agung. Saya tak melihat ada orang yang seperti beliau setelahnya.” (Dzail Thobaqot Hanabilah 1/293 karya Ibnu Rajab)

Ibnu Katsir berkata, "Beliau orangnya sholeh dan wara’. Beliau telah menulis kitab Al-Ghunyah, dan Futuh Al-Ghaib. Dalam kedua kitab ini terdapat beberapa perkara yang baik. Secara global, ia termasuk di antara pemimpin para masyayikh (orang-orang yang berilmu)”. (Al-Bidayah wa An-Nihayah 12/252 oleh Ibnu Katsir)

KHURAFAT TENTANG SYAIKH ABDUL QODIR JAILANI

Sebagian orang meyakini bahwa Syaikh Abdul Qadir Jailani itu bisa terbang di atas udara, berjalan di atas laut, mengatur cuaca, mengembalikan ruh ke jasad, menghidupkan orang mati dan lain sebagainya.

Semua itu hanyalah karangan dan kedustaan dari para qashshash (pendongeng) yang bodoh.

Ibnu Katsir berkata: “Mereka telah menyebutkan dari beliau (Abdul Qadir Jailani) ucapan-ucapan, perbuatan-perbuatan, pengungkapan urusan gaib, yang kebanyakannya adalah ghuluw (sikap berlebih-lebihan)." (Al-Bidayah wa An-Nihayah 12/252 oleh Ibnu Katsir)

Judul full kajian: dosa besar ke-95
Sumber artikel: www.al-atsariyyah.com (siapakah abdul qadir al-jailani)

Simak video kajian islam lainnya di  @dakwah.vidgram

#yayanabuahmad
#kajianislam